Laman

Sabtu, 10 Desember 2011

Trimester III : Kehamilan Minggu 37 (Usia Janin 35 Minggu)

Janin :
Berat badan bayi Anda hampir 6,5 pon (2,98 kg). Panjang dari kepala ke bokong 14 inci (35 cm). Total panjang 21 inci (47 cm).


Bayi anda terus bertumbuh dan bertambah berat, bahkan selama beberapa minggu terakhir ini. Kepala bayi biasanya turun dalam pelvis sekitar waktu ini. Akan tetapi, 3% dari semua kehamilan, bokong atau kaki bayi berada di pelvis lebih dulu. Ini disebut presentasi bokong.

Janin Ibu sudah cukup bulan saat ini. Hal ini berarti bayi Ibu siap untuk lahir kapanpun,. Paru-parunya sudah matang dan dapat berfungsi di luar rahim.

Ibu :
Pengukuran dari simfisis pubis, bagian atas rahim sekitar 14,8 inci (37 cm). Dari pusar, 6,4 sampai 6,8 inci (16 sampai 17 cm). Penambahan berat badan total Anda pada saat ini sekitar 25 sampai 35 pon (11,3 sampai 15,9 kg).

Saat ini Ibu berada pada masa aterm. Rahim Ibu berukuran sama dengan 1 atau 2 minggu yang lalu. Dokter Ibu akan melakukan pemeriksaan dalam atau pemeriksaan pelvis (panggul) saat ini. Pemeriksaan ini akan membantu untuk mengevaluasi kemajuan dari persalinan dan posisi dari bayi di jalan lahir. Serviks sepenuhnya terbuka bila diameter bukaan serviks 10 cm

Tip untuk Minggu 37 :
Sekarang waktunya untuk mencari seorang dokter anak untuk bayi anda. Minta acuan, dokter anda dapat memberikan referensi. Atau tanya keluarga, teman, atau orang dalam kelas pendidikan bersalin anda untuk nama-nama dokter yang mereka suka.

Salam Senyum :)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar